LIVE IS AN ADVENTURE

I think by traveling you can better appreciate yourself and the different cultures of the world... Enjoy life all around the world. To share with many people with different way of living. To love. To dance with the birds and sing with the wind....

Travelling brings color to my life. I'm travelling for the joy...
"...there is a difference between knowing the path and walking the path" - Morpheus

I am not good at writing but I want to share the adventure in my journey, but I have a lot of photo trips. Let the pictures are going to tell you about this trip ;)

Not only for the destinations, but it's about the journeys...
when you are traveling the time should be yours.

Some in my blog is using Indonesian, If you do not understand Indonesian you can use "Google Translate" at the top left of this blog. I hope this blog can be useful ...


DILARANG MENGAMBIL atau COPY PHOTO-PHOTO DALAM BLOG INI TANPA IJIN!

Sabtu, 29 Mei 2010

Pesona Florence City.


The Duomo, nama terkenal dari gereja Cattedrale di Santa Maria del Fiore, Florence.


Orang Italy menyebut kota ini Firenze, sedangkan istilah Florence adalah terjemahannya dalam bahasa Inggris. Kota ini adalah markasnya klub sepakbola Fiorentina. Florence, sebuah kota Renaissance di jantung Tuscany, memiliki beberapa museum terbaik Italia, katedral indah, gereja, dan jalan-jalan yang dilengkapi dengan bangunan dan toko-toko yang elegan.

Firenze adalah kota kategori kecil. Kita cukup berjalan kaki sekitar 10 menit untuk mencapai The Duomo, nama terkenal dari gereja Cattedrale di Santa Maria del Fiore. Gereja dengan kubah raksasa dan detil fasade yang mengagumkan adalah landmark kota Firenze.

Pusat kota Florence adalah Duomo yaitu gereja besar dengan arsitektur Renaissance yang dapat dikenali dengan mudah karena kubahnya yang berwarna merah bata. Kubah gereja ini merupakan titik tertinggi di kota Florence. Kami berjalan kaki dari terminal bis. Kota ini sangat ramai oleh turis dan memberikan kesan padat. Namun, bangunan-bangunan gereja dan birunya langit membuat saya mengabaikanrasa lelas berjalan dan terus menuju Duomo.


Kubah Duomo
Facade Duomo, perhatikan detail dari tiap ukiran.

The Duomo, Cattedrale di Santa Maria del Fiore.


Patung Tuhan Yesus, diantara Malaikat dan Johanes Pembabtis


Di depan gereja ini terdapat lapangan kecil Piazza San Giovanni, di mana burung-burung merpati banyak berkumpul menunggu makanan. Di kiri kanan blok ini banyak toko es krim dan restoran. Suasana di bagian kota ini seolah-olah hanya untuk seni. Tidak kelihatan ada orang sibuk kerja atau aktivitas lain. Di mana-mana terdapat detil karya seni dan patung.

Jalan 5 menit dari sini, kita menemukan Piazza della Signoria, sebuah lapangan yang luas dengan turis yang banyak. Di sini terdapat Palazzo Vecchio, Galleria Uffizi dan Museo di Storia della scienza. Kita dapat melihat beberapa patung yang dipajang di depan galeri termasuk replika dari patung “David” pahatan Michaelangelo.


Dekorasi detail dari pintu gereja Duomo






Kota ini sangat indah dan menyenangkan untuk dilewati sambil berjalan kaki, di tiap sudut kota terlihat pesona keanggunannya... Florence.




Berjalan di sekitar Cattedrale de Santa Maria del Fiore.




Galleria Uffizi

Patung “David” pahatan Michaelangelo (kiri) dan Hercules (kanan).



Piazza della Signorina

Palazzo Vecchio






menikmati suasana malam di kota Florence





Melewati Galerria Uffizi, jalan akan berakhir di pinggir sungai Fiume Arno yang membelah kota Florence. Ada banyak jembatan yang melintasi sungai ini, satu yang paling terkenal adalah Ponte Vecchio (Ponte=bridge). Jembatan ini satu-satunya jembatan yang lolos dari serangan bom perang dunia II. Sekarang sepanjang jembatan ini dipakai sebagai tempat/toko berjualan, yang paling banyak adalah toko emas, selain itu juga digunakan sebagai tempat orang Italia untuk berpacaran. Kami berjalan terus sepanjang pinggir sungai, menemukan banyak butik-butik ternama seperti Salvatore Ferragamo, Burberry. Bagi Anda yang berpergian sendiri tanpa grup tur, berhati-hatilah saat Anda berjalan sendiri di jalan yang sepi. Kota ini cukup indah untuk dinikmati sendiri, namun juga Anda perlu berhati-hati.

Untuk masalah makanan, banyak sekali jenisnya dan banyak juga yang kita jumpai di Jakarta misalnya spageti, pizaa, dll. Untuk mencoba makanan baru kita bisa melihat gambar makanan yang terpajang, lihat, tunjuk dan bayar.... begitu lah cara saya memilih makanan :-)  oh..iya.. jangan lupa untuk mencicipi glato yaitu es cream lembut khas Italy dengan berbagai rasa buah yang segar, harga 1 scup 2 euro.... hmm...


Choose your favorite gelato ;-)

Tempat-tempat yang menjadi favorite para wisatawan yang wajib dikunjungi di kota Florence:

1. Piazza della Signoria dan Palazzo Vecchio

Alun-alun Florence yang paling terkenal adalah Piazza della Signorina, tempat ini merupakan pusatnya sejarah dan pameran patung di ruang terbuka. Loggia della Signorina mempunyai beberapa patung penting termasuk salinan Michelangelo's David. Piazza juga telah menjadi pusat politik Florence sejak abad pertengahan dan balai kota Florence. Palazzo Vecchio dari abad pertengahan juga berada di piazza. Palazzo berisi ruang-ruang yang didekorasi untuk publik dan apartemen-apartemen pribadi. Di sekitar piazza juga banyak terdapat kafe dan restoran.

2. Il Duomo - Katedral Santa Maria del Fiore

Situs Florence yang paling populer adalah Duomo (katedral), yang juga terkenal dengan nama Cattedrale de Santa Maria del Fiore. Bangunan gotik Duomo yang besar dimulai pada tahun 1296 dan kemudian disucikan di tahun 1436. Eksterior di dalam bangunan ini tersusun dari warna hijau, merah muda, dan marmer putih dengan beberapa pintu yang rumit dan patung-patung yang menarik. Di dalamnya ada Brunelleschi's Dome yang merupakan mahakarya sebuah konstruksi. Anda bisa membeli tiket untuk mendaki 463 tangga sampai di atas katedral ini untuk kemudian melihat pemandangan indah Florence. Katedral ini buka dari hari Senin sampai Jumat mulai pukul 10:00-17:00 waktu setempat dengan harga tiket 8 Euro (sekitar Rp 96 ribu)

3. Baptistery

Baptistery yang berasal dari abad ke-11, adalah salah satu bangunan tertua di Florence. Eksterior bangunan ini terbuat dari marmer hijau dan putih dan memiliki tiga set pintu besar perunggu yang mengagumkan. Di dalam bangunan ini, Anda dapat melihat beberapa mosaik dan trotoar marmer dari zodiak.

Bangunan yang berada diantara Piazza San Giovanni dan Piazza del Duomo bisa Anda kunjungi setiap hari mulai pukul 12:00-19:00 waktu setempat. Anda hanya akan dikenakan tiket bila berkunjung pada hari libur atau hari Minggu yang buka mulai pukul 8:30-14:00 waktu setempat. Jika ingin berkunjung kesini, Anda akan dikenakan biaya tiket 3 Euro (sekitar Rp 36 ribu)

5. Ponte Vecchio

Ponte Vecchio (jembatan tua) yang dibangun pada tahun 1345 adalah jembatan pertama di Florence yang menyeberangi Sungai Arno. Jembatan ini juga merupakan satu-satunya jembatan dari abad pertengahan Florence yang masih bertahan karena yang lainnya hancur dalam Perang Dunia II. Ponte Vecchio masih dipenuhi dengan toko yang menjual perhiasan emas dan perak. Dari jembatan, Anda akan memiliki pemandangan indah di sepanjang Sungai Arno dan seterusnya.

10. Perbelanjaan

Florence memiliki beberapa tempat belanja terbaik di Eropa. Di Florence Anda akan menemukan barang-barang kulit, barang kertas, dan perhiasan serta suvenir bagus dan produksi seni. Florence juga memiliki sejumlah pasar terbuka yang menjual makanan, pakaian, dan barang antik. Sebagai rekomendasi, yang paling terkenal adalah di sekitar Piazza San Lorenzo di mana Anda akan menemukan barang-barang kulit. Tempat baik lainnya adalah Mercato Nuovo (Porcellino) di Via Porta Rossa. Mercato Centrale adalah tempat yang tepat untuk belanja makanan atau hanya melihat-lihat. Jika hanya ingin membeli souvenir seperti gantungan kunci, magnet, topi dll, dengan harga murah datang saja ke toko "one euro store" harga rata-rata hanya 1 euro saja... lumayan lah. :))

Tour berjalan kaki yang tak terlupakan di Florence.





Cuaca menjadi pertimbangan setiap turis yang ingin berpergian kemanapun, Florence merupakan salah satu kota yang bersifat mediterania, suhu yang cukup tinggi serta matahari yang terik pada musim panasnya, pada bulan Juli dan Agustus suhu mencapai 30° celcius. Bulan April - Juni dan September - Oktober merupakan bulan-bulan yang menjadi bulan low season, kota ini tidak dipenuhi oleh para turis seperti biasanya. Musim gugur dan musim semi merupakan waktu yang paling TEPAT bagi Anda jika ingin mengunjungi kota ini.

tourist map Florence






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Musim Semi Rasa Winter di Dolomites

Dari keindahan alam, laut mediterania hingga bangunan-bangunan kuno peninggalan sejarah, Italia memang merupakan salah satu negara te...