LIVE IS AN ADVENTURE

I think by traveling you can better appreciate yourself and the different cultures of the world... Enjoy life all around the world. To share with many people with different way of living. To love. To dance with the birds and sing with the wind....

Travelling brings color to my life. I'm travelling for the joy...
"...there is a difference between knowing the path and walking the path" - Morpheus

I am not good at writing but I want to share the adventure in my journey, but I have a lot of photo trips. Let the pictures are going to tell you about this trip ;)

Not only for the destinations, but it's about the journeys...
when you are traveling the time should be yours.

Some in my blog is using Indonesian, If you do not understand Indonesian you can use "Google Translate" at the top left of this blog. I hope this blog can be useful ...


DILARANG MENGAMBIL atau COPY PHOTO-PHOTO DALAM BLOG INI TANPA IJIN!

Selasa, 03 Desember 2013

Pesona Teluk Kabui di Raja Ampat




Petualangan kami selanjutnya menuju Teluk Kabui. Setelah sarapan pagi kami langsung meninggalkan Pyainemo. Destinasi Teluk Kabui, yang berada di kawasan Papua ini juga miliki daerah lain yang tak kalah mempesona. Salah satu yang sempat kami sambangi adalah Teluk Kabui. Pesona eksotisnya membuat tempat ini benar-benar wajib masuk dalam list perjalanan para Petualang.😋

Selain Kepulauan Wayag atau Pyainemo yang menawarkan panorama yang indah, Teluk Kabui tak boleh dilewatkan. Teluk Kabui berada di sekitar Pulau Waigeo dan Pulau Gam, Raja Ampat - Papua, Indonesia.  Petualangan kali ini hopping island dari kepulauan Pyainemo menuju teluk Kabui, menjelajahi pulau-pulau yang unik bentuknya... berserakan tak beraturan seperti dimuntahkan dari langit. Indah!! Bagi Anda yang akan ke Raja Ampat, jangan lupa untuk kunjungi Teluk Kabui. Berasa seru dan kagum walaupun kami hanya melintasi teluk ini dan belum sempat untuk lebih mengexplor pulau-pulau di teluk Kabui ini. Walau demikian saya sudah sangat bahagia melihat pesona keindahannya.


Cuaca sangat cerah walaupun langit biru dihiasi awan tebal yang cetar menyambut kami 😊


Sesampai di dalam teluk ini, arus laut berbanding terbalik seperti diluar sana, tidak ada ombak, yang ada hanya aliran laut tenang, tapi karena waktu nya tidak banyak.... karna kami ada jadwal diving selanjutnya jadi kapal kami ngebut dan kencang sekali layaknya seperti dikejar singa lapar😆 hahaha.... membuat goncangan yang lumayan sakit karna sesekali pantatku terlempar kekanan kekiri... hihihii... jadi susah sekali kalo motret pasti miring-miring garis horison-nya... hehehe yaa memang sesekali melambat karna ada permintaan untuk poto narsis sebentar.... lumayan jadi ada kesempatan sedikit mengabadikan.



Memasuki area Teluk Kabui, dengan melintasi gerbang pulau.




Bisa dibilang, letak Teluk Kabui cukup tersembunyi. Tidak perlu khawatir tersesat karna guide lokal yang menemani kita pasti tau arah dan letaknya. Teluk Kabui ini diisi oleh pulau-pulau karang yang tersebar dan  berantakan.😁 Untuk masuk, kita harus melalui 'gerbang' berupa jalur kecil yang diapit dua pulau besar.


Pulau ini paling cantik, karena ada pantainya 😍


Batu Terbang 😊


Terhampar gugusan pulau karang beraneka ukuran. Bagai masuk ke dalam surga Bumi yang tersembunyi, keindahannya membuat decak kagum yang tak habis. Pesonanya dengan memiliki puluhan pulau-pulau karang kecil yang sungguh cantik. Pemandangan yang indah dan sulit ditemukan dimana pun! Pulau-pulau karangnya memiliki ukuran yang bermacam-macam, dari yang besar hingga paling kecil dan hanya berbentuk batu karang saja.

Kami menjelajahi Teluk Kabui dengan perahu. Selepas mata memandang banyak pulau-pulau karang yang berserakan dipermukaan laut dengan bermacam bentuk yang lucu-lucu.  Saat matahari sedang terik, air lautnya sangat jernih saya dapat melihat bayangan terumbu karangnya dari atas perahu. Tapi kurang afdol kalo tidak menyelam yaa... hehehe


Batu Pensil dari Teluk Kabui, Raja Ampat



Meski namanya tak sepopuler kepulauan Wayag atau Pyainemo, teluk yang dihuni gugusan pulau ini juga tak kalah mempesona. Kami sengaja untuk singgah di Teluk Kabui. Tak lengkap rasanya bila tak mengunjungi Batu Pensil. Batu Pensil merupakan salah satu ikon Teluk Kabui yang sudah terkenal. Batu Pensil merupakan sebutan untuk destinasi wisata batu raksasa yang ujungnya runcing seperti pensil dan berdiri tegak di tengah laut. Memang batu ini sekilas tidak mirip dengan pensil, namun wisatawan sudah terlanjur mengenal tempat ini dengan sebutan Batu Pensil.





Teluk Kabui memberikan perpaduan yang serasi antara birunya langit, pulau-pulau dan jernihnya air laut yang memantulkannya. Keindahan yang tidak dikalkulasikan dengan angka. Keindahan Raja Ampat tidak akan pernah habis untuk dijelajahi. Teluk Kabui merupakan salah satu buktinya. Selain lautnya, pulau-pulau karang kecilnya menjadi pemandangan yang ajaib. Kecantikan tiada dua! Tempat yang sempurna untuk bertualang sekaligus melepas kepenatan.











Warna hijau dan biru mendominasi pandangan. Warna hijau berasal dari pohon yang ada di pulau karang, sedangkan warna biru berasal dari air laut yang bersih.








Walau kepanasan tetap exis ya!😊




😎Petualangan kami yang lain di Raja Ampat, November 2013:



Ternyata ada pulau yang didiami warga lokal, katanya sih keluarga nelayan.


Keluarga nelayan di Teluk Kabui







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Musim Semi Rasa Winter di Dolomites

Dari keindahan alam, laut mediterania hingga bangunan-bangunan kuno peninggalan sejarah, Italia memang merupakan salah satu negara te...